Toshiba W55 Wireless Mouse With Blue Led & DPI Switching

March 19, 2019
Horas bah!!!
Hari gini masih pakai mouse kabel? Udah gak zaman keleus. Sekarang zamannya nirkabel atau yang dikenal dengan istilah asing, wireless. Karena menggunakan mouse kabel bukanlah pilihan yang tepat, apalagi bagi yang memiliki mobilitas tinggi dan sering bepergian ke luar rumah atau kantor. Tentu tidak ingin dipusingkan dengan masalah kabel yang kusut, kabel putus atau kabel yang terkelupas. Dan juga mouse dengan kabel pada umumnya memiliki ukuran yang lebih besar dibanding mouse wireless.
Sebenarnya wireless mouse bukan lagi sesuatu yang baru. Di pasaran sekarang ini bahkan terdapat berbagai macam jenis optical mouse dengan segala fitur yang ditawarkan. Teman-teman tinggal pastikan saja spesifikasi dan fitur yang ditawarkan memenuhi kebutuhan, agar tidak ada penyesalan setelah membelinya. Nah, buat teman-teman yang merasa kebingungan memilih, kali ini gue akan berbagi sedikit pengalaman dalam menggunakan mouse wireless Toshiba W55.

Isi Box Toshiba W55

Sebelum membahas lebih jauh tentang spesifikasi dan fitur mouse Toshiba ini, kita lihat isi dalam box paketan pembeliannya dulu ya.
Isi Box Mouse Toshiba W55
Di dalam 1 box pembelian mouse wireless Toshiba W55 terdapat :
  • 1 Unit Wireless Optical Mouse Toshiba W55,
  • 1 Unit USB Wireless Reciever,
  • 1 Unit Battery ukuran AA 1.5V,
  • 1 Buku Warranty Information,
  • dan 1 Buku Quick Start Guide

Teknologi Blue LED

Jujur, dari semua mouse yang pernah gue pake, entah itu model kabel maupun wireless, semua menggunakan optik lampu led warna merah. Dan kali ini, Toshiba memberikan satu perbedaan mendasar dengan menghadirkan mouse Toshiba W55 menggunakan teknologi blue led dan teknologi wireless 2,4 GHz yang membuat mouse ini mampu digunakan hingga jarak penggunaan 10 m. Lumayan jauh bukan?

Desain Ramping & Ringan

Perbedaan mendasar mouse wireless dan mouse kabel pada umumnya adalah ukuran. Dan ini yang bikin gue berdecak kagum ketika pertama kali melihat mouse Toshiba W55. Desainnya sangat ramping dan juga bobotnya sangat ringan. Bahkan sudah ditambah dengan 1 buah baterai AA pun, mouse ini masih sangat ringan dan enteng. Sangat nyaman digenggam dan mudah dibawa-bawa karena bobotnya yang ringan.
Adapun untuk bodinya, mouse Toshiba W55 menggunakan bahan material plastik dengan warna "Matte Blue." Sedangkan pada bagian scroll wheel menggunakan bahan berlapis karet membuatnya nyaman digunakan ketika menggulir halaman demi halaman pada laptop / PC. Sementara di bagian sisi kanan dan kiri memiliki kontur sehingga nyaman dipegang dan tidak terasa licin.

Teknologi Sleep Mode

Lupa merupakan kebiasaaan buruk gue. Bahkan dulu pernah sampe balik lagi ke rumah setelah jalan jauh gara-gara kelupaan bawa dompet. Kan bisa runyam urusannya kalau sampe ke luar rumah membawa kendaraan tapi tidak bawa kelengkapan surat-surat dan identitas diri. Nah, bagi teman-teman yang mungkin punya kebiasaan buruk kayak gue yang sering lupa. Toshiba W55 punya solusinya. Dengan adanya teknologi sleep mode, mouse ini akan otomatis mati dalam mode tidur ketika tidak digunakan dalam beberapa menit saja. Ini akan membuat baterai jadi lebih awet. So, teman-teman tidak perlu khawatir jika lupa mematikan mouse-nya.

Teknologi DPI Switching

Mungkin ada yang bertanya, apakah arti DPI pada mouse? Gue juga sih gak terlalu paham, tapi gue coba jelasin sedikit ya. Gerakan pada mouse berbasis optik mengandalkan gerakan cahaya yang kemudian memberi sinyal pada kamera kecil yang berada dalam mouse. Berdasarkan sistem kerja optical mouse yang menggunakan kamera untuk memetakan titik cahaya pada bidang datar, muncullah istilah Dots Per Inch (DPI) yaitu nilai pengukuran sensitivitas kamera mouse dalam menitik pergerakan cahaya. Semakin tinggi nilai DPI sebuah mouse, akan menjadikan mouse semakin sensitif ketika digunakan.
Nah, mouse Toshiba W55 memberikan kemudahan bagi pengguna yang ingin merubah resolusi mouse. Cukup tekan dan tahan tombol klik kiri pada mouse dan secara bersamaan klik roda putar (scroll wheel) selama 3 detik. Akan ada 3 pilihan resolusi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan yaitu 800, 1200, dan 1600 DPI. Caranya cukup mudah bukan?

Teknologi Plug & Play

Sama seperti pemakaian USB pada umumnya. Teman-teman tidak perlu install driver apapun ketika menggunakan mouse Toshiba W55 ke laptop / PC. Cukup dengan plug-in (colokin) USB Wireless Reciever ke port USB laptop / PC dan mouse pun sudah bisa langsung digunakan. Adapun sistem operasi komputer yang mendukung untuk penggunaan mouse ini yaitu Windows® XP, Windows® 7, Windows® 8, Windows 10, Mac OS 8.6 dan seterusnya.

Kesimpulan

Terkadang kita bingung memilih mouse wireless karena kita sendiri kadang tidak mengetahui teknologi yang ditawarkan oleh produsen mouse tersebut. Untungnya Toshiba menawarkan berbagai teknologi yang sangat mengerti kebutuhan kita. Mulai dari teknologi hemat daya lewat sleep mode hingga berbagai pilihan resolusi yang dapat disesuaikan dengan sensitifitas mouse. Desainnya pun ramping dan ringan hingga memudahkan untuk dibawa-bawa.

Spesifikasi Mouse Toshiba W55 :
Name Toshiba W55
Colours2 Matte Blue and Matte Black
Optical sensor Blue LED optical sensor1
Connection Type Wireless
Wireless Technology Advanced 2.4GHz wireless technology
Wireless Operating Distance3 32 ft (10 m)
Resolution 1,200 dpi (default), adjustable to 800, 1,200, 1,600dpi
Product Dimensions 93 x 56 x 33 mm
Product Weight 60g
Receiver Dimensions 18 x 14.2 x 6 mm
Receiver Weight 1.65g
Power 1 x AA battery
System Requirements Windows® 7, Windows® 8, Windows 10, Mac OS X 10.8 or later
USB port
Operating temperature -40 to 60℃ (±2℃)
Operating humidity 90% (±2℃)
Warranty 1 Year Limited Local Warranty
Menurut gue, mouse Toshiba W55 merupakan pilihan terbaik untuk mouse wireless terbaik dan murah.

Kalau menurut kamu gimana? Iya, kamu!!! *Dodit mode on*


Related Post

Previous
Next Post »

1 comments:

Write comments

Terima kasih sudah mau berkunjung dan meninggalkan jejak di mari. EmoticonEmoticon